Jurnalis:Ahmad junaidi
Dalam pertandingan tersebut, Endrick menunjukkan performa impresif dengan mencetak gol penentu kemenangan. Pelatih Carlo Ancelotti memuji kemampuan Endrick, termasuk akurasi, kecepatan, dan dribbling-nya, serta potensi untuk terus berkembang.
Penampilan memukau juga di pertontonkan oleh Kiper Real Madrid, Andriy Lunin, menjadi pahlawan dalam pertandingan ini dengan mencatatkan enam penyelamatan penting yang memungkinkan Real Madrid tidak kebobolan. Penampilan solid Lunin menjadi faktor kunci dalam menjaga gawang tetap aman dari serangan Real Sociedad
Namun, pertandingan sempat dihentikan sementara akibat insiden di mana suporter Real Sociedad meneriakkan kata-kata kebencian terhadap pemain Real Madrid, Raul Asencio. Wasit Jose Maria Sanchez Martinez menghentikan pertandingan selama beberapa menit untuk menangani situasi tersebut. Ancelotti kemudian mengganti Asencio pada babak pertama karena dampak pribadi dari teriakan tersebut.
Dengan kemenangan ini, Real Madrid memiliki keunggulan menjelang leg kedua yang akan digelar di Santiago Bernabéu pada 1 April 2025. Kemenangan di leg pertama memberikan kepercayaan diri tambahan bagi Los Blancos dalam upaya mereka menuju final Copa del Rey musim ini.
Tags
Sport